Selasa, 02 Mei 2017

Keliling Dunia Lebih Hemat dengan Memesan Tiket Pesawat Online


Saya sering lho mengkhayal bisa keliling dunia hehe…Mungkin hampir semua orang mendambakannya juga supaya dapat melakukannya. Dengan mengunjungi negara lain tentunya kita akan mendapat pengalaman serta wawasan baru tentang beragam perbedaan. Salah satu yang paling mencolok adalah segi bahasa dan budaya di negara yang akan kita kunjungi. 
Memesan / jual tiket pesawat online menjadi salah satu cara saya untuk mendapatkan tiket pesawat menuju negara atau tempat yang akan saya kunjungi. Keuntungan yang saya rasakan saat memesan tiket secara online salah satunya ialah saya tidak perlu repot keluar rumah menuju agen penjual tiket. Hanya dengan PC atau smartphone yang saya miliki, klik…klik…dapat deh tiket pesawat yang saya butuhkan. Selain keuntungan tersebut, saya juga dapat mengecek harga tiket secara berulang-ulang tanpa harus sungkan terhadap petugas hanya karena ingin mendapatkan harga tiket yang saya inginkan.
Memesan tiket secara online memang sangat memudahkan saya saat memilih harga dari maskapai yang diinginkan. Harga merupakan salah satu faktor yang paling penting untuk mewujudkan impian saya pergi ke berbagai tempat di Indonesia. Dan bagi yang tidak memiliki banyak uang namun tetap ingin dapat berlibur ke luar negeri dengan murah, cobalah beberapa trik di bawah ini:
1.                  Beli tiket Round The Word melalui aliansi maskapai penerbangan.
Membeli tiket Round The Word ialah dengan sistem pembelian tiket penerbangan melalui beberapa aliansi maskapai penerbangan seperti Start Aliance, Skyteam, atau One Word. Cara tersebut dapat memudahkan Anda untuk melakukan perjalanan keliling dunia. Hal ini  dapat menghemat biaya yang Anda keluarkan karena memungkinkan Anda untuk memesan lebih dari satu rute yang Anda inginkan ketimbang harus membeli tiket tunggal.

2.                  Mengikuti program Workaway.
Program yang dilakukan dengan sistem pertukaran relawan dengan cara seseorang, keluarga serta pasangan dapat bekerja pada sebuah usaha kecil, tergabung dalam organisasi ataupun hidup bersama dengan keluarga di negara lain. Dengan mengikuti kegiatan tersebut, maka Anda akan mendapatkan penginapan serta makan secara gratis sebagai imbalannya. Dengan mengikuti program tersebut maka Anda akan terhindar dari biaya akomodasi dan transportasi dari harga tiket pesawat online yang tidak murah untuk melakukan perjalanan ke luar negeri.

3.                  Bawa pakaian sesuai kondisi tujuan.
Strategi lain agar liburan Anda lebih hemat ialah dengan mengemasi pakaian sesuai dengan kebutuhan perjalanan liburan Anda. Selain itu bawalah pakaian dengan kualitas yang bagus agar tetap awet saat Anda gunakan dalam kondisi cuaca yang berbeda. Tentu sebuah pemborosan apabila Anda membeli pakaian di negara lain terlebih jika nilai tukar mata uang yang sangat tinggi terhadap mata uang rupiah. Selain kualitas pakaian, Anda juga harus menyesuaikan jenis pakaian dengan negara yang akan Anda kunjungi. Misalnya saat musim dingin tentu Anda harus mempersiapkan pakaian tebal untuk melindungi diri Anda dari cuaca tersebut. Jika Anda berpikir untuk membeli di negara tujuan, tentu harganya akan jauh lebih mahal sehingga menambah biaya perjalanan.

4.                  Manfaatkan kartu kredit yang Anda miliki
Jika Anda memiliki kartu kredit yang berjenis visa atau master card, Anda bisa memanfaatkannya untuk menghemat pengeluaran saat berlibur ke luar negeri. Gunakanlah kartu kredit untuk Memesan tiket pesawat onlinekamar hotel, hingga berbelanja di negara yang Anda kunjungi. Manfaat lain yang bisa Anda dapatkan ialah jika Anda menggunakan kartu tersebut maka Anda akan mendapat reward yang tentunya dapat Anda manfaatkan benefitnya. Keuntungan lain ialah jika Anda memiliki kartu kredit, Anda tidak perlu repot membawa uang tunai yang banyak serta tidak perlu khawatir jika kehilangan kartu tersebut karena uang Anda akan tetap aman. Seandainya kartu Anda tidak sengaja hilang, maka Anda hanya tinggal membekukan kartu tersebut dengan menghubungi customer service dari bank penerbit kartu.
Demikian beberapa tip yang bisa saya bagi. Mudah-mudahan bermanfaat bagi teman-teman ya.



6 komentar:

  1. benar mbak, jaman skrg banyak kemudahan pesan dan bandingin harga via online. Asal ada kuota data, lancar jaya deh urusannya :)

    BalasHapus
  2. Boleh dicoba nih mak, tengkiu sharenyaaaaa

    BalasHapus
  3. Aku juga selalu memilih memesan tiket online karena banyak promo yang menarik dan prosesnya pun mudah

    BalasHapus

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya :)