Senin, 05 Desember 2016

Resensi Buku "Rasulullah Saw. is The Best"



Judul: Kumpulan Kisah Kehebatan Akhlak Nabi Muhammad Saw., Rasulullah Saw. is The      Best
Penulis: Yas Marina
Penerbit: Dar! Mizan
Tahun: 2013
Tebal: 96 halaman


Buku ini temasuk dalam Seri Penuntun Anak Islam (PAI) yang dikeluarkan oleh Penerbit Dar!Mizan. Isinya berupa kumpulan cerita-cerita pendek yang dicuplik dari kisah-kisah di masa Rasullah saw. Memang sudah banyak buku-buku yang menceritakan kisah-kisah di jaman Rasulullah saw. Namun kelebihan dari buku ini adalah cerita-cerita tersebut dikelompokan ke dalam bab-bab berdasarkan 4 sifat wajib bagi rasul.
Dalam pelajaran agama, kita sering mendengar tentang 4 sifat wajib bagi rasul yaitu: sidik, amanah, tablig dan fatanah. Nah, melalui buku ini kita jadi tahu kisah-kisah yang menunjukkan sidiknya Rasulullah Saw, amanahnya Rasulullah Saw, tablignya Rasulullah Saw. dan fatanahnya Rasulullah Saw. Kisah-kisah ini menjadi bukti bahwa Rasulullah Saw. memiliki sifat-sifat terbaik pada dirinya sehingga layak menjadi uswatun hasanah (contoh yang baik) bagi umat manusia.

Tidak seperti buku pelajaran yang mengajarkan sifat wajib bagi rasul secara teoritis, buku ini justru sangat ringan dibaca. Anak akan mengenali sifat-sifat wajib rasul dari kisah-kisah yang disajikan. Oya, di halaman akhir buku disajikan juga kuis istimewa yang akan mengajak anak bermain sambil belajar.
Pengalaman Penulis:
Buku ini disusun oleh penulis saat mengikuti kelas menulis online “Winner” pimpinan Mas Ali Muakhir. Di kelas tersebut, penulis diajarkan cara membuat buku non fiksi anak yang bakal disukai pembaca. Dan inilah hasilnya, buku “Rasullah saw. is The Best”!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya :)